Posts

Begini Respons Ketua DPR,Ribuan e-KTP Tercecer

Image
Begini Respons Ketua DPR,Ribuan e-KTP Tercecer . Ketua DPR Bambang Soesatyo mendesak Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menindaklanjuti temuan tentang kurang lebih  2.800 kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) dalam kardus yang tercecer di Cikande, Kabupaten Serang, Banten. Menurutnya, kementerian pimpinan Tjahjo Kumolo itu harus segera menyampaikan klarifikasi mengenai penyebab ribuan e-KTP bisa tercecer hingga ditemukan warga. “Mendorong Kemendagri untuk meminta penjelasan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Serang mengenai penyebab tercecernya e-KTP tersebut dan segera memusnahkannya,” ujar Bamsoet -panggilan akrabnya- melalui pesan singkaBamsoet menambahkan, kasus tersebut harus jadi perhatian serius Kemendagri dan Polri. Jika perlu, kata Bamsoet, Polri segera mengusutnya. “Karena e-KTP ini rentan disalahgunakan oleh pihak yang tak bertanggung jawab,” ujar mantan ketua Komisi III DPR itu. Legislator Partai Golkar itu juga meminta Kemendagri berger

Rahmad Darmawan Kritik Keputusan PSSI

Image
Rahmad Darmawan Kritik Keputusan PSSI . Pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan mengkritik PSSI soal Tim Nasional Indonesia. Ada dua poin yang jadi perhatiannya. Salah satu yang disorot RD yakni mengenai keputusan pemanggilan pemain. Sang pelatih menceritakan, ada empat pemain Mitra Kukar yang bergabung dengan timnas. M Lutfi Kamal dan Rafli Mursalim merapat ke Timnas U-19 Indonesia. Sementara Septian David Maulana dan Bayu Pradana bergabung dengan tim senior. “Kami kehilangan empat pemain yang keempat-empatnya starter semua. Ada Lutfi, Rafli, Bayu dan David,” ungkap mantan pelatih Sriwijaya FC, “Sebetulnya kami sudah mencoba untuk meminta agar jangan empat pemain. Tetapi karena keinginan timnas untuk memakai tenaga pemain kami, dengan amat sangat keberatan, mau tidak mau kami tetap memberikan,”ujarnya Selain masalah pemanggilan pemain, RD juga berbicara tentang kompetisi yang tetap berjalan ketika FIFA match day berlangsung. Menurutnya hal tersebut menyulitkan setiap

Timnas Spanyol Saat ini Lapar Kemenangan

Image
Timnas Spanyol Saat ini Lapar Kemenangan . Pelatih Timnas spanyol,luis , seakan ketagihan bisa menuai kemenangan atas Inggris dan Kroasia. Spanyol berhasil tampil impresif di dua pertandingan pertama Liga A Grup 4 UEFA Nations League. Setelah menuai kemenangan 2-1 kontra Inggris, Spanyolmempermalukan finalis Piala Dunia 2018, Kroasia dengan skor telak 6-0. Hasil tersebut membuat Spanyol berada di puncak klasemen Liga A Grup 4. Tim Matador mengemas poin sempurna dalam dua laga, sedangkan Kroasia dan Inggris belum mendapatkan poin. Dengan begitu, Tim Matador hanya butuh tambahan dua poin lagi untuk bisa memastikan diri keluar sebagai juara grup. Kendati demikian, Enrique justru mematok hasil maksimal di pertemuan kedua kontra Inggris dan Kroasia. “Kami harus menang lagi melawan Inggris dan Kroasia,” ucap Enrique. “Kami berada di jalur benar, tetapi kami belum benar-benar di sana. Sekarang waktunya melanjutkan pekerjaan,” ucapnya. Pertemuan kedua melawan Inggris dija

Turki Kirim Senjata ke Pemberontak Suriah

Image
Turki Kirim Senjata ke Pemberontak Suriah . Turki diam-diam berpihak pada Amerika Serikat (AS) di Suriah. Ankara dilaporkan telah mengirimkan pasokan senjata baru kepada pemberontak Suriah untuk membantu mereka mencegah serangan rezim Bashar al-Assad yang didukung Moskow dan Teheran. Pemberontak Suriah mengatakan kepada Reuters bahwa Turki telah mengirimkan bantuan militer lebih banyak sejak Presiden Rusia, Iran dan Turki gagal mencapai kesepakatan selama pertemuan puncak di Teheran pekan lalu. Pertemuan itu digelar untuk mencegah serangan rezim Assad di provinsi Idlib yang terkepung di Suriah. Seorang komandan senior FSA mengatakan Turki sekarang menjanjikan dukungan militer lengkap untuk pertempuran yang panjang dan berlarut-larut di Idlib. Kantor berita Reuters mengatakan senjata Turki memasuki Suriah dalam jumlah besar dalam beberapa hari terakhir termasuk amunisi dan roket GRAD.

Warga Zimbabwe Dilarang Berkerumun, Cegah Penyebaran Kolera

Image
Warga Zimbabwe Dilarang Berkerumun, Cegah Penyebaran Kolera . Polisi Zimbabwe mengeluarkan larangan atas semua pertemuan umum untuk mengendalikan penyebaran kolera, Rabu. Larangan itu diterbitkan sehari sesudah pemerintah mengumumkan keadaan darurat menyusul perluasan wabah penyakit yang telah menewaskan 21 orang di Ibu Kota Harare. Dalam pernyataannya, juru bicara polisi nasional Zimbabwe, Charity Charamba, mendesak anggota masyarakat memperhatikan pelarangan itu. Ia menegaskan masyarakat bisa membantu mengurangi penyebaran kolera dengan tidak berkumpul dalam jumlah banyak. Akan tetapi, Charamba tidak mengatakan berapa lama pelarangan itu diberlakukan. Pemimpin oposisi utama, Nelson Chamisa, merencanakan mengadakan unjuk rasa pada Sabtu. Ia diduga telah meniru sumpah jabatan presiden,  dilantik menyusul putusan pengadilan yang memenangkan perselisihan kemenangan pemilihan umumnya. Juru bicara Chamisa, Nkululeko Sibanda, belum memberikan tanggapan. Pemimpin oposis

Puluhan Asosiasi Industri di Amerika Serikat Ramai-ramai Menolak Kebijakan Tarif Presiden Trump

Image
Puluhan Asosiasi Industri di Amerika Serikat Ramai-ramai Menolak Kebijakan Tarif Presiden Trump . Lebih dari 60 asosiasi industri di Amerika Serikat (AS) meluncurkan koalisi untuk menentang kenaikan tarif perdagangan yang diterapkan oleh Presiden AS Donald Trump. Americans for Free Trade meluncur setelah Trump kembali menambah tarif impor untuk miliaran dollar AS produk. “Banyak kelompok kepentingan lain sebelumnya menduga tidak akan sejauh dan sedalam ini. Tapi, penerapan tarif yang terus bertambah menyebabkan semua orang berkata, ‘Ini sudah cukup,”kata Nicole Vasilaor, dari National Marine Manufacturers Association kepada Reuters. Trump memberlakukan tarif impor 25% pada barang-barang impor dari China senilai US$ 50 miliar. Sebagian merupakan mesin industri dan bahan elektronik setengah jadi seperti semikonduktor. Selain angka ini, daftar barang impor yang bernilai US$ 200 miliar pun akan kena tarif. Sebagian barang ini adalah barang-barang konsumsi. Ancaman ta

Eks Penyerang Juventus Pulang Kampung ke Bulgaria

Image
Eks Penyerang Juventus Pulang Kampung ke Bulgaria . Penyerang Bulgaria, Valeri Bojinov, akhirnya pulang kampung ke negaranya untuk bergabung dengan tim promosi Botev Vratsa. Manuver tersebut diambil setelah dia gagal bersinar di klub top Eropa. Pemain 32 tahun dianggap sebagai salah satu pemain paling menjanjikan di Italia ketika bergabung dengan Fiorentina (dari Lecce) dengan mahar 13 juta Euro pada tahun 2005. Dia juga bermain untuk Juventus dengan status pemain pinjaman. Bojinov menjadi pemain non-Italia termuda yang bermain di Serie A ketika melakoni debutnya di usia 15 tahun. Pada saat itu dia bermain untuk Lecce pada 27 Januari 2002. Begitu hengkang dari Serie A, Bokinov sempat bergabung dengan Manchester City namun melempem. Dia akhirnya banyak dipinjamkan ke klub lain, sebelum akhirnya pindah ke Kroasia untuk gabung HNK Rijeka. Bersama Rijeka, Bokinov mulai membangun kepercayaan diri, namun usianya sudah tidak muda lagi. Akhirnya dia kembali ke Bulgaria un

Para Pelajar Semarang Ikuti Kegiatan Pertukaran di Jerman

Image
Para Pelajar Semarang Ikuti Kegiatan Pertukaran di Jerman . Sebanyak 25 orang pelajar SMA 5 Semarang mengikuti kegiatan pertukaran pelajar di Jerman. Kegiatan yang berlangsung selama tiga pekan ini bekerja sama dengan Heinriche-Heine-Gymnasium Hamburg Pekan lalu, para pelajar didampingi pembimbing, Diah Follyati dan Mr Harald Ploss, diaspora Indonesia di Hamburg, berkesempatan melakukan pertemuan dengan Duta Besar RI untuk Jerman, Arif Havas Oegroseno. Membuka pertemuan, Diah Follyati menyampaikan, kegiatan pertukaran pelajar ini memasuki tahun yang ke-4, dengan total pelajar yang sudah mengikuti sebanyak 84 orang. Pelajar yang ikut dalam kegiatan ini telah melalui berbagai tahapan seleksi. Tidak hanya dari sisi kemampuan bahasa Inggris akan tetapi juga dari kemampuan akademik. “Kami berharap tiket yang mereka miliki untuk sampai di Jerman ini tidak hanya sebagai tiket transportasi dari Indonesia ke Jerman, akan tetapi juga menjadi tiket yang membawa mereka ke masa d

Hindari Virus Campak dan Rubella

Image
Hindari Virus Campak dan Rubella . Kasus luar biasa serangan penyakit campak dan gizi buruk mengakibatkan 75 anak meninggal di Asmat dari 651 anak yang terjangkit campak dari Desember 2017 hingga Maret 2018. Deputi II Kepala Staf Kepresidenan Yanuar Nugroho menyatakan, campak merupakan penyakit serius yang harus diatasi karena dapat menyebabkan komplikasi yang serius, seperti diare, radang paru (pneumonia), radang otak (ensefalitis), kebutaan, gizi buruk dan bahkan kematian. Dampak serangan penyakit Rubella terburuk apabila terjangkit pada ibu hamil. Rubella menyebabkan keguguran atau kecacatan pada janin. Kecacatan tersebut meliputi kelainan pada jantung dan mata, ketulian atau keterlambatan perkembangan dan tidak dapat diobati. Secara dampak ekonomi, beban pada orang tua yang anaknya cacat karena Rubella bisa mencapai Rp 300 juta – 400 juta per anak per tahun. Belum menghitung biaya waktu dan biaya kehilangan produktivitas dari masa depan anak. Jika tidak menca

Ini Narkoba yang Dikonsumsi Ozzy Albar

Image
Ini Narkoba yang Dikonsumsi Ozzy Albar . Penyidik dari Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya tengah memeriksa anak Ahmad Albar, Ozzy Albar. Hal ini lantaran Ozzy membawa narkoba jenis ganja di sebuah gerai ATM. Setelah dilakukan tes urine, ternyata terungkap Ozzy bukan hanya mengonsumsi ganja. Melainkan ada beberapa narkoba lain yang pernah dikonsumsi Ozzy. “Positif sabu (methametamine) dan amphetamine juga positif. Untuk lengkapnya besok ya,” ujar Kasubdit II Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya AKBP Doni Alexander saat dihubungi Putra bungsu Ahmad Albar itu ditangkap di ATM di Jalan Wolter Monginsidi, Jakarta Selatan. Saat ditangkap, ujar Doni, Ozzy sedang bersama dengan kekasihnya. Namun hanya Ozzy yang kedapatan memiliki narkotika jenis ganja sebanyak 2,6 gram yang masih terbungkus di dalam plastik. Dari keterangan yang disampaikan, Doni mengatakan, Ozzy saat itu hendak mengambil uang dari ATM. Dirnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Suwondo Nainggo